SJA TEXTILE – Kalau kamu sedang mencari kain katun dengan motif yang beda dari yang lain, kain Haruka Fabric dari SJA Textile wajib masuk daftar pilihan.
Kain ini bukan sekedar katun biasa Haruka Fabric hadir dengan motif salur dan kotak yang timeless dan tidak pasaran.
Gak aneh kalau saat ini banyak desainer, brand owner fashion dan fashion enthusiast menjadikannya bahan favorit untuk membuat baju dengan tampilab kasual namun tetap berkelas.
Setiap varian Haruka dibuat dari Cotton PE yang lembut, adem, dan mudah dibentuk, sehingga nyaman dipakai seharian.
Kain ini juga memiliki banyak pilihan warna, mulai dari tone natural, earthy, hingga warna-warna cerah yang playful.
Selain itu, ukuran motif salurnya juga beragam, memberikan keleluasaan bagi desainer maupun penjahit dalam menyesuaikan gaya busana.
Varian Lengkap Haruka Fabric untuk Setiap Gaya
Menariknya, Haruka tidak hanya hadir dalam motif salur dan kotak saja. Koleksinya terus berkembang dengan varian seperti:

Haruka Polos, untuk tampilan minimalis dan elegan.

Mozaic, dengan aksen motif yang lebih artistik dan modern.

Haruka Drizzle, yang memiliki tekstur lembut dan efek visual seperti tetesan hujan.
Setiap varian tetap mempertahankan kenyamanan khas kain katun premium, yang ringan, breathable, dan tidak mudah kusut.
Mudah di-Mix & Match untuk Segala Occasion
Salah satu keunggulan Haruka Fabric adalah kemampuannya beradaptasi dengan berbagai gaya.
Kain ini bisa dijadikan blouse, dress, kemeja, outer, hingga kidswear.
Tak hanya itu, kain ini juga cocok dipadupadankan dengan bahan lain seperti Papillon (untuk tampilan lebih feminin) atau Jeanwest Denim (untuk kesan kasual-modern).
Bahkan, untuk koleksi baju Lebaran 2026, Haruka bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin tampil santai tapi tetap modis.
Kombinasi motif kotak dan salurnya memberikan kesan segar dan rapi di waktu bersilaturahmi.
Kain yang Versatile Selalu Up-to-Date
Haruka Fabric dari SJA Textile bukan hanya tentang kain katun yang nyaman, tapi juga soal style statement.
Dengan varian motif dan warna yang kaya, Haruka memungkinkan siapa pun tampil effortless dalam berbagai suasana.
Penasaran dengan motif-motif dari kain Haruka Fabric? Rasakan handfeelnya di SJA Textile Toko Kain Bandung.***




