Cara Merawat Kain Double Satin Premium Celestine agar Tetap Mewah dan Tahan Lama

SJA TEXTILE – Banyak yang mengira cara merawat kain double satin premium seperti Celestine cukup susah.

Padahal ada cara merawat kain double satin yang mudah bahkan bisa dilakukan di rumah.

Celestine sendiri merupakan kain double satin premium yang dikenal karena tampilannya yang mewah dengan tekstur lembut.

Tak heran banyak desainer memilih kain ini untuk dijadikan busana yang elegan seperti gaun pesta, drapery dress atau setelan formal.

Kain ini juga identik dengan tampilannya yang mewah, mahal dan berkelas.

Untuk itu agar kualitas warna dan kainnya terjaga, double satin premium seperti celestine harus dirawat dengan baik.

Cara Merawat Kain Celestine

  • Cuci dengan tangan atau mesin cuci mode lembut

    Untuk menjaga agar serat kainnya tetap halus, sebaiknya kamu mencuci kain celestine dengan tangan.

    Jika menggunakan mesin cuci, pilih mode lembut seperti delicate atau gentle cycle.

    Gunakan air dingin atau suhu maksimal 30 derajat celcius agar tidak cepat rusak.

    • Gunakan deterjen lembut

    Gunakan deterjen yang lembut dan tidak mengandung bahan pemutih.

    Bahan kimia yang keras seperti pemutih bisa membuat warna kain pudar dan mengurangi kilau satin.

    • Jangan peras kain terlalu kuat

    Setelah dicuci, hindari memeras kain terlalu keras karena bisa merusak kain.

    Sebaiknya cukup tekan perlahan kemudian jemur di tempat teduh agar warnanya tidak cepat pudar.

    • Setrika dengan suhu rendah

    Jika kain celestine kusut, setrika dengan suhu rendah dari bagian dalam kain (yang tidak mengilap).

    Gunakan pelapis seperti kain tipis di atasnya agar permukaan satin tidak terbakar atau meninggalkan bekas.

    • Simpan di tempat kering

    Untuk menjaga kain agar lebih awet dan tahan lama, simpan baju bahan double satin seperti celestine di tempat yang kering.

    Hindari menyimpan kain di tempat lembap agar tidak cepat rusak.

    Kamu bisa menggantungnya di lemari menggunakan hanger yang empuk agar bentuknya tidak berubah.

    Temukan kain double satin premium celestine yang cocok untuk kebutuhan brand fashionmu di SJA Textile, hubungi kami sekarang!***

    Share this :
    Logo SJA Textile Toko Kain Terbaik di Bandung - White

    Selamat!

    Kamu orang pertama yang dapat info kain terbaru, PROMO spesial sampai koleksi limited edition, buruan subscribe dan cek inbox kamu sekarang, GRATIS!